AC Gree Combo Split berkemampuan menghidupkan 2 unit indoor dengan 1 unit outdoor. Miliki tiga kelebihan yaitu hemat ruang, hemat energi, dan hemat listrik. Memakai freon R-32, teknologi inverter G-1Hz, dan teknologi fast-cooling.
AC inverter terbaik yang super hemat listrik, tidak berisik, dan cepat dingin adalah tiga keunggulan dari Gree F1 Inverter. Ada pula fitur smart-controlling, freon R32, dan ‘Eco Save’ dengan tombol ‘SAVE’ di remote control agar lebih hemat listrik.
MOO3 merupakan seri hybrid yang mewarisi karakter Frozen Power dari seri Standard (MOO) dan hemat listrik dari seri Low Watt (COO). MOO3 menjadi seri AC Standard paling aman dengan triple protection (anti api, anti bocor, dan anti temperatur tinggi).
GMV Mini merupakan VRF inverter tipe side air discharge untuk rumah hunian. Menggunakan motor yang berefisiensi tinggi untuk menghasilkan performa yang lebih bagus dibanding kompresor inverter dc lama.
Mini chiller dari Gree terdapat tipe split, tipe integral, tipe modular integral dan tipe inverter. Chiller ini dapat digabungkan dengan beberapa fan coil unit dalam pendinginan udara, tidak memerlukan cooling tower dan tidak perlu ruangan khusus.
Chiller ini merupakan pendingin udara yang dihasilkan dari celah sekrup dengan kompresor flooded screw yang dapat dihubungkan ke semua fan coil unit untuk melakukan pendinginan di gedung atau bangunan sipil ataupun industri.