Gree Indonesia Berikan Semangat Untuk Wuhan Dengan 100 Ribu Masker

Gree Indonesia mengambil inisiatif untuk bertindak cepat dalam memberikan bantuan kepada korban virus corona di China, teruma Wuhan

Virus corona jenis baru atau novel coronavirus (2019-nCoV) menyebar dengan cepat dan telah memakan ribuan korban jiwa. Pemerintah China saat ini telah mengisolasi Provinsi Huabei khususnya Wuhan, tempat virus corona berasal.

Menurut informasi dari berbagai sumber, virus corona diduga berasal dari binatang yang dijual di pasar setempat. Penyebaran virus disebabkan oleh orang yang memakan kelalawar atau ular, meski belum ada peneliti yang memberikan konfirmasi akan hal tersebut.

Sebanyak 27 negara telah mengkonfirmasi adanya kasus virus corona, termasuk Mesir yang terbaru. Seperti dilansir dari CNBC Indonesia, hingga (17/02/2020) Pemerintah China melaporkan adanya 1.933 kasus baru, sehingga total pasien terinfeksi corona di seluruh dunia saat ini menembus 70.400 orang dan dapat terus bertambah.

Melihat musibah ini, Gree Indonesia mengambil inisiatif untuk bertindak cepat dalam memberikan bantuan kepada korban virus corona di China, khususnya Wuhan.

Dengan semangat kebersamaan Gree Indonesia telah menyumbangkan 100ribu masker. Diharapkan masker ini bisa memberikan semangat bagi saudara-saudari kita yang ada di China terutama Wuhan.